EFEKTIFITASPENGGUNAAN AIR REBUSAN DAUN BINAHONGDENGAN AIR REBUSAN DAUN SIRIH MERAHTERHADAPPENYEMBUHAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS (BPM JariyahWahyudi, Amd, Keb. Burneh Bangkalan)

SITI, ROHMA (2020) EFEKTIFITASPENGGUNAAN AIR REBUSAN DAUN BINAHONGDENGAN AIR REBUSAN DAUN SIRIH MERAHTERHADAPPENYEMBUHAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS (BPM JariyahWahyudi, Amd, Keb. Burneh Bangkalan). Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of 16153010036-2020-ABSTRAK-IN.pdf.pdf] Text
16153010036-2020-ABSTRAK-IN.pdf.pdf

Download (246kB)

Abstract

Luka perineum merupakan luka yang terjadi pada persalinan dan terjadi hampir semua persalinan pertama. Dari study pendahuluan di BPM Jariyah Amd Keb. Burneh Bangkalan, Dari total 15 responden yang mengalami luka perineum pada bulan Februari-Maret 2020 14 ibu nifas (93.3%) yang mengalami penyembuhan luka perineum lebih dari 6-7 hari. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis percepatan penyembuhan luka perineum yang menggunakan air rebusan daun binahong dengan yang menggunakan air rebusan daun sirih merah. Desain penelitian ini adalah Quasy Eksperiment with two group posttest only design. Variabel independen yaitupenggunaan air rebusan daun binahong dengan air rebusan daun sirih, sedangkan variabel dependennya yaitu penyembuhan luka perineum. Jumlah populasi seluruh ibu nifas yang mengalami luka perineum derajat I-II dan jumlah sampel yaitu 14 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi. Uji statistik menggunakan uji T-Test independent / Mann whittney. Hasil penelitian di dapatkan penyembuhan luka perineum yang menggunakan air rebusan daun binahong sebagian besar mengalami penyembuhan luka cepat sebanyak 85,7%sedangkan hasil penyembuhan luka perineum yang menggunakan air rebusan daun sirih mengalami penyembuhan luka sebanyak 71,4%. Setelah dilakukan uji statistic mann whitney diperoleh hasil Pvalue = 0,530 dengan demikian maka didapatkan Pvalue lebih besar dari>0,05.Hasilnya tidak ada perbedaan penyembuhan luka perineum pada ibu nifas antara yang menggunakan air rebusan daun binahong dengan yang menggunakan air rebusan daun sirih. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan penyembuhan luka perineum sebelum dan sesudah menggunakan air rebusan daun binahongdengan yang menggunakan air rebusan daun sirih.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Nifas,Luka Perineum, Daun Binahong, Sirih
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RC Internal medicine
Divisions: D4 Kebidanan
Depositing User: Stikes Ngudia Husada Madura
Date Deposited: 07 Aug 2020 01:10
Last Modified: 07 Aug 2020 01:10
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/427

Actions (login required)

View Item View Item