PERBANDINGAN EFEKTIVITAS ANTARA MINYAK ZAITUN DAN JERUK NIPIS TERHADAP PENGURANGAN STRIAE GRAVIDARUM PADA IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA UK 16-28 MINGGU (Studi di Desa Sukolilo Kabupaten Bangkalan BPM Siti Azizah S.ST.)

AISYATUR, RAHMADANI (2020) PERBANDINGAN EFEKTIVITAS ANTARA MINYAK ZAITUN DAN JERUK NIPIS TERHADAP PENGURANGAN STRIAE GRAVIDARUM PADA IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA UK 16-28 MINGGU (Studi di Desa Sukolilo Kabupaten Bangkalan BPM Siti Azizah S.ST.). Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of 16153010001-2020-ABSTRAK-IN.pdf] Text
16153010001-2020-ABSTRAK-IN.pdf

Download (122kB)

Abstract

Striae gravidarum adalah peregangan jaringan kulit melebihi batas elastisitasnya terutama bagian perut seiring dengan pertumbuhan janin, usia kehamilan, dan pertumbuhan berat badan. Dari hasil study pendahuluan terdapat 50% ibu hamil yang mengalami striae gravidarum. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengurangan striae gravidarum sebelum dan setelah pemberian minyak zaitun dan jeruk nipis pada ibu hamil primigravida UK 16-28 minggu di BPM Siti Azizah Sukolilo Kabupaten Bangkalan. Desain yang digunakan pre-experimental dengan pendekatan pre-test and post test group design. Variabel independent yaitu perbandingan efektivitas antara minyak zaitun dan jeruk nipis dan variabel dependent yaitu pengurangan striae gravidarum pada ibu hamil primigravida UK 16-28 minggu. Besar populasi adalah 20 orang ibu hamil primigravida UK 16-28 minggu yang mengalami striae gravidarum dengan sampel 9 orang ibu hamil dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan lembar observasi, setelah data terkumpul ditabulasi dan dianalisis dengan menggunakan uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan terhadap pengurangan striae gravidarum sebelum dan setelah pemberian minyak zaitun dan jeruk nipis yaitu dari 9 responden yang mengalami pengurangan striae gravidarum, sedangkan hasil uji statistik diperoleh hasil ρ value = 0.004 yang berarti lebih kecil dari α = 0,05 menunjukkan bahwa ada pengurangan sebelum dan sesudah pemberian Minyak Zaitun dan jeruk nipis terhadap pengurangan Striae Gravidarum di BPM Siti Azizah S.ST. Kab. Bangkalan 2020. Dari hasil penelitian diharapkan pada ibu hamil untuk menggunakan minyak zaitun dan jeruk nipis sebagai salah satu alternatif pilihan yang efektif untuk mengurangi Striae Gravidarum dan sebagai sumber informasi atau referensi bagi peneliti lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Efektifitas Minyak Zaitun Dan Jeruk Nipis Terhadap Striae Gravidarum
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: D4 Kebidanan
Depositing User: Dhany Fertri Elysia
Date Deposited: 01 Sep 2020 04:06
Last Modified: 01 Sep 2020 04:06
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/565

Actions (login required)

View Item View Item