PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS FROZEN SHOULDER DENGAN METODE PROPRIOCEPTIVE NEUROMUSCULAR FACILITATION (PNF) DAN BREATING EXERCISE

Rif’ah, Rif’ah (2022) PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS FROZEN SHOULDER DENGAN METODE PROPRIOCEPTIVE NEUROMUSCULAR FACILITATION (PNF) DAN BREATING EXERCISE. Diploma thesis, Stikes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of 19114010009-2022-MANUSKRIP.pdf] Text
19114010009-2022-MANUSKRIP.pdf

Download (469kB)
[thumbnail of 19114010009-2022-MANUSKRIP HASIL TURNITIN.pdf] Text
19114010009-2022-MANUSKRIP HASIL TURNITIN.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penyakit kronis dengan gejala Frozen Shoulder dapat menyebabkan nyeri berupa keterbatasan lingkup gerak sendi bahu ke segala arah, baik secara aktif maupun pasif oleh karena itu rasa nyeri yang dapat mengakibatkan gangguan aktifitas kerja sehari-hari. Salah satu metode rehabilitasi Frozen Shoulder ialah Proprioceptive Neuromuscular Facilitation dan Breating Exercise. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manfaat terapi latihan dengan metode Proprioceptive Neruromuscular Facilitation dan Breating Exercise untuk meningkatkan kemampuan fungsional pada pasien Frozen Shoulder. Metode penelitian ini digunakan dalam menyusun Karya Tulis Ilmiah ini adalah studi kasus. Dan metode pelaksanaan yang digunakan adalah Proprioceptive Neuromuscular Facilitation dan Breating Exercise yang merupakan strategi rehabilitatif yang digunakan terutama pada penderita Frozen Shoulder. Hasil yang didapatkan setelah dilakukan terapi sebanyak 5 kali pada tanggal 16 April 2022 hingga 14 Mei 2022 dengan diagnose Frozen Shoulder, adanya : 1). Peningkatan kekuatan otot, 2). Peningkatan Luas gerak sendi 3). Kemampuan aktifitas fungsional pasien yang diukur menggunakan SPADI (Shoulder Pain And Disability) dengan T1 : 69 dan T5 : 23. Maka dapat disimpulkan dari pasien mengalami peningkatan kemampuan aktivitas fungsional dan penurunan nyeri. Dan setelah dilakukan terapi PNF sebanyak 5 kali pasien mengalami penurunan rasa sakit dan meningkatkan Range Of Motion dan setelah dilakukan Breating Exercise pasien juga mengalami penurunan ketegangan otot dan membantunya relaks pada pasien Frozen Shoulder. Untuk menghasilkan peningkatan lingkup gerak sendi, kekuatan otot dan menghilangkan nyeri lebih lanjut, pasien melakukan latihan di rumah sesuai yang telah dilakukan terapis dengan bimbingan dan dukungan segenap anggota keluarga agar kemampuan aktivitas fungsional pasien dapat kembali seperti semula.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Frozen Shoulder, Proprioceptive Neuromuscular Facilitation, Breating Exercise
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: D3 Fisioterapi
Depositing User: Dhany Fertri Elysia
Date Deposited: 06 Sep 2022 01:58
Last Modified: 06 Sep 2022 01:58
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/1196

Actions (login required)

View Item View Item