UJI KANDUNGAN KIMIA DAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA JAMU PAREM BENGKES MADURA

Damayanti, Avrilla Mhala (2022) UJI KANDUNGAN KIMIA DAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA JAMU PAREM BENGKES MADURA. Diploma thesis, Stikes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of 19134530008-2022-MANUSKRIP.pdf] Text
19134530008-2022-MANUSKRIP.pdf

Download (206kB)
[thumbnail of 19134530008-2022-MANUSKRIP-HASIL-TURNITIN.pdf] Text
19134530008-2022-MANUSKRIP-HASIL-TURNITIN.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Kondisi postpartum merupakan gangguan mood yang terjadi setelah melahirkan. Penurunan hormon pada ibu pasca melahirkan dapat dicegah oleh antioksidan alami seperti jamu pasca bersalin. Salah satunya adalah jamu parem bengkes. Jamu parem bengkes adalah jamu yang dapat membantu mengeluarkan darah kotor atau nifas pada saat bersalin. Antioksidan merupakan bahan yang dapat menangkal radikal bebas yang dapat masuk kedalam tubuh. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa kandungan kimia dan aktivitas antioksidan pada jamu parem bengkes Madura. Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dan desain penelitian ini menggunakan eksperimental. Variabel penelitian ini adalah kandungan kimia dan aktivitas antioksidan. Sampel yang digunakan yaitu jamu parem bengkes dengan Teknik random sampling. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Patologi Klinik STIKes Ngudia Husada Madura. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat kandungan kimia pada jamu parem bengkes seperti, saponin, tanin, alkaloid, flavonoid, terpenoid, jamu parem bengkes juga memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat sebesar 95,933%, dan nilai IC50 sebesar 86,17 ppm. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, jamu parem bengkes Madura diketahui memiliki aktivitas antioksidan yang kuat. Hal ini dapat dilihat pada kandungan kimia yang terkandung didalam jamu parem bengkes serta memiliki penghambatan yang tinggi terhadap radikal bebas DPPH.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Jamu Parem Bengkes, Fitokimia, Antioksidan, DPPH, IC50
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: D3 Analis Kesehatan
Depositing User: Dhany Fertri Elysia
Date Deposited: 14 Mar 2023 14:08
Last Modified: 14 Mar 2023 14:08
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/1286

Actions (login required)

View Item View Item