HUBUNGAN STATUS EKONOMI DAN STATUS GIZI DENGAN KEJADIAN ISPA PADA BALITA USIA 3-5 TAHUN (Studi di Puskesmas Pakong Pamekasan)

M.GHUFRON, MACHMUD (2023) HUBUNGAN STATUS EKONOMI DAN STATUS GIZI DENGAN KEJADIAN ISPA PADA BALITA USIA 3-5 TAHUN (Studi di Puskesmas Pakong Pamekasan). Undergraduate thesis, STIKES NGUDIA HUSADA MADURA.

[thumbnail of 19142010068-2023-MANUSKRIP-HASIL-TURNITIN.pdf] Text
19142010068-2023-MANUSKRIP-HASIL-TURNITIN.pdf

Download (11MB)
[thumbnail of 19142010068-2023-MANUSKRIP.pdf] Text
19142010068-2023-MANUSKRIP.pdf

Download (421kB)

Abstract

Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) merupakan infeksi akut yang melibatkan organ saluran pernafasan bagian atas dan saluran pernafasan bagian bawah. Berdasarkan hasil studi pendahuluan data penyakit dari bulan Oktober sampai Desember 2022 kasus ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Akut) merupakan kasus terbanyak di wilayah kerja puskesmas Pakong dengan jumlah 55 kasus. Berbagai solusi yang dapat menurunkan angka kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut pada balita yaitu dengan terapi obat- obatan ataupun dari support keluarga tentang faktor penyebab kejadian ISPA. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan status ekonomi dan gizi terhadap kejadian ISPA. Desain penelitian analitik melalui pendekatan Cross Sectional. Variabel independen status ekonomi dan status gizi dan variabel dependent kejadian ISPA. Jumlah sampel yang diambil yaitu 71 balita di Wilayah Kerja Pusksmas Pakong Pamekasan.Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling, menggunakan uji statistik Spearman Rank. Hasil test statistik Spearman Rank di dapatkan hasil nilai Sig.(2 – tailed ) sebesar 0,000 dengan α 0,05 sehingga dapat disimpulkan p value = 0.000 < 0,05 yang berarti H1 diterima dan H0 ditolak yaitu ada hubungan yang signifikan antara status ekonomi dengan kejadian ISPA. Dan Hasil test statistik Spearman Rank juga dihasilkan nilai Sig.(2 – tailed ) sebesar 0,000 dengan α 0,05 sehingga dapat disimpulkan p value = 0.000 < 0,05 yang berarti H2 diterima dan H0 ditolak yaitu ada hubungan yang signifikan antara status gizi dengan kejadian ISPA Upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah Infeksi Saluran Pernapasan Akut pada balita dengan melakukan edukasi pada tenaga kesehatan untuk pencegahan faktor – faktor penyebab Infeksi Saluran Pernapasan Akut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Status Ekonomi, Status Gizi, ISPA
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: akbar aliyyul akbar
Date Deposited: 11 Sep 2023 04:12
Last Modified: 11 Sep 2023 04:12
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/1478

Actions (login required)

View Item View Item