HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH ORANGTUA: OTORITER DAN IKLIM SEKOLAH DENGAN PERILAKU BULLYING PADA ANAK REMAJA (Studi di SMPN 2 Omben Sampang)

Lutfi, Moh. (2019) HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH ORANGTUA: OTORITER DAN IKLIM SEKOLAH DENGAN PERILAKU BULLYING PADA ANAK REMAJA (Studi di SMPN 2 Omben Sampang). Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of ABSTRAK Moh. LUTFIdocx.docx] Text
ABSTRAK Moh. LUTFIdocx.docx - Published Version

Download (33kB)

Abstract

Bullying merupakan bentuk perilaku menyakiti orang lain secara fisik (menampar, menimpuk, melempar dengan barang, dan sebagainya) maupun secara verbal (memaki, menghina, menjuluki, mempermalukan di depan umum, dan sebagainya) yang dilakukan oleh individu atau sekelompok orang. Berdasarkan hasil studi pendahuluan di SMPN 2 Omben Sampang didapatkan data 10 anak (80%) termasuk kategori tinggi dalam perilaku bullying. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara pola asuh orangtua: otoriter dan iklim sekolah dengan perilaku bullying di SMPN 2 Omben Sampang. Desain penelitian ini adalah Observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Variabel independennya yaitu pola asuh orangtua: otoriter dan iklim sekolah sedangkan variabel dependen yaitu perilaku bullying. Populasi penelitian sejumlah 204 siswa di SMPN 2 Omben Sampang dengan sampel 133 siswa. Teknik sampling menggunakan proportional stratified random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, kemudian dianalisa menggunakan uji Spearman Rank. Penelitian ini telah di lakukan uji kelaikan etik yang dilaksanakan oleh KEPK STIKes Ngudia Husada Madura. Hasil uji statistik Spearman Rank pola asuh orangtua: otoriter dengan perilaku bullying yaitu ρ value : 0,001 < α : 0,05 dan iklim sekolah yaitu ρ value : 0,000 < α : 0,05 menyatakan bahwa Ada hubungan antara pola asuh orangtua: otoriter dan iklim sekolah dengan perilaku bullying pada anak sekolah. Berdasarkan hasil penelitian, maka orangtua lebih mengenali karakter anak untuk mengantisipasi berbagai potensi intimidasi pada anak. Anak diajak bicara mengenai tindakan yang anak lakukan dan menjelaskan bahwa tindakannya merugikan diri sendiri dan orang lain. Kata Kunci : Pola asuh orangtua: otoriter, iklim sekolah, perilaku bullying, anak remaja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pola asuh orangtua: otoriter, iklim sekolah, perilaku bullying, anak remaja.
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Stikes Ngudia Husada Madura
Date Deposited: 19 Nov 2019 06:30
Last Modified: 25 Nov 2019 07:02
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/180

Actions (login required)

View Item View Item