GAMBARAN PERAN PERAWAT TRIASE (study di IGD RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan)

Adawiyah, Riska Robiatul (2019) GAMBARAN PERAN PERAWAT TRIASE (study di IGD RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan). Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of ABSTRAK Riska Robiatul Adawiyah.docx] Text
ABSTRAK Riska Robiatul Adawiyah.docx

Download (33kB)

Abstract

Perawat triase akan mencatat hasil pengkajian awal dalam rekam medis dan mengkaji ulang pasien sesuain dengan kondisinya. Penggunaan triase di unit gawat darurat disebabkan oleh peningkatan jumlah kunjungan ke unit gawat darurat yang dapat mengarah pada lamanya waktu penderita dan keterlambatan di dalam penanganan kasus-kasus kegawatan. Tujuan penelitian ini Mengetahui Gambaran peran perawat triase di IGD RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan terlaksana. Peran perawat adalah cara untuk menyatakan aktivitas perawat dalam praktik, dimana telah menyelesaikan pendidikan formulanya yang diakui dan diberi kewenangan oleh pemerintah untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab keperawatan secara profesional sesuai dengan kode etik profesional (Mubarak, 2005). Desain penelitian menggunakan deskriptif sederhana. Variabel dalam penelitian ini adalah peran perawat triase. Jumlah populasi sebanyak 39 orang. Teknik sampel menggunakan teknik total sampling, instrument penelitian menggunakan lembar observasi dengan analisa deskriptif sederhana. Diharapkan peneliti menjadikan hasil penelitian ini sebagai referensi bagi peneliti peneliti selamjutnya, dimana penelitian ini masih memiliki keterbatasan. Disarankan bagi penelitri selanjutnya untuk menambah variable dari faktor-faktor peran perawat triase dan menambah jumlah responden. Juga dalam sumber jurnal dan tepri-teori agar di gunakan yang terbaru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden hampir seluruh perawat berperan triase dengan baik di IGD RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan. Dimana di dalam analisa deskriptif di dapatkan hasil dalam kategori baik sebanyak 37 (95.9 %) dan kategori cukup sebanyak 2 (5.1%). Penelitian ini dapat dijadikan bahan pengetahuan mengenai gambaran peran perawat triase dalam menangani kegawat daruratan dan untuk dasar acuan mengembangkan penelitian selanjutnya dengan mengkaji variabel-variabel yang berkaitan dengan peran perawat triase di IGD. Diharapkan bagi perawat bagian IGD RSUD Syarifah Ambami Rato Ebu Bangkalan dapat meningkatkan kemampuan perannya dalam melakukan triase dengan baik dan meningkatkan kinerja pelayanan agar terwujud pelayanan cepat, tanggap dan tepat pada setiap paisien. Kata Kunci : Perawat IGD, Triase, Peran Perawat

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Perawat IGD, Triase, Peran Perawat
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Stikes Ngudia Husada Madura
Date Deposited: 19 Nov 2019 08:46
Last Modified: 25 Nov 2019 02:45
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/239

Actions (login required)

View Item View Item