MARIANA, MARIANA (2020) HUBUNGAN STUNTING TERHADAP POLA PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN ANAK USIA 3-24 BULAN (Studi di Desa Prancak Kecamatan Pasongsongan Kabupaen Sumenep). Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.
Text
19153020036-2020-ABSTRAK-IN.pdf Download (89kB) |
Abstract
Stunting adalah konsekuensi malnutrisi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang tidak sesuai dengan kebutuhan sehingga anak tidak dapat mencapai potensi genetik pertumbuhan. Prevalensi balita stunting di wilayah kerja Puskesmas Pasongsongan sebanyak 29.8%. Prevalensi tersebut Melebihi target Stunting Yaitu >20%. Tujuan Penelitian ini adalah Menganalisis apakah ada Hubungan antara Stunting terhadap pola pertumbuhan dan perkembangan Anak 3-24 bulan Penelitian ini menggunakan survey analitik cross Sectional. Pada 46 responden, teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling Pengumpulan data dilakukan dengan data primer yaitu melakukan pengukuran lingkar kepala dan berat badan serta wawancara kuesioner, pada pertumbuhan.Sedangkan perkembangan menggunakan KPSP. Data diolah menggukan uji Rank Sperman. Hasil Penelitian menujukan bahwa tidak ada hubungan antara stunting terhadap pola pertumbuhan anak usia 3-24 bulan (p value =0,640) dan (p value = 0,812), ada hubungan Stunting terhadap perkembangan anak usia 3-24 bulan (p value = 0,000). Saran pada penelitian ini adalah perlu ditingkatkan berbagai upaya Promotif dan preventif untuk mencegah terjadinya gangguan perkembangan, dengan cara puskesmas memberikan penyuluhan tentang pentingnya pertumbuhan dan perkembangan balita dan selalu menghimbau pada masyarakat yang hamil untuk mencari informasi kesehatan yang baik untuk banyinya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Stunting,pertumbuhan perkembangan anak |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | D4 Kebidanan |
Depositing User: | Dhany Fertri Elysia |
Date Deposited: | 07 Aug 2020 01:09 |
Last Modified: | 07 Aug 2020 01:09 |
URI: | https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/460 |
Actions (login required)
View Item |