RUSDIANA, RUSDIANA (2020) EFEKTIVITAS DENTAL HEALTH EDUCATION DENGAN MEDIA ANIMASI KARTUN DAN MEDIA BONEKA JARI TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN KARIES GIGI PADA ANAK USIA 4-6 TAHUN. Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.
Text
5. 16142010035-2020-ABSTRAK-IN.pdf Download (92kB) |
Abstract
Karies gigi merupakan penyakit tidak menular yang dapat dicegah secara global dianggap sebagai masalah kesehatan masyarakat utama yang mempengaruhi semua umur, terutama anak-anak. (Bagramian, 2009) dalam (Splieth,C, dkk, 2017). Tujuan: Masalah karies gigi yang cukup tinggi di Indonesi dengan prevelensi lebih dari 80% (Fatimatuzzahro, dkk, 2016). Rikesdas 2018 menyebutkan bahwa 93% anak usia dini, yakni dalam rentang 5-6 tahun, mengalami gigi berlubang. Metode: Metode pencarian literature yang di review maksimal 5 tahun terakhir, serta akses artikel secara full text. Pencarian artikelatau jurnal berdasarkan keywords dan dilakukan dengan menggunakan boolean operator (AND, OR NOT or AND NOT) yang digunakan untuk memperluas atau menspesifikasikan pencarian, sehingga mempermudan dan penentuan artikel atau jurnal yang digunakan. Hasil: Berdasarkan literatur yang di review terdapat video animasi akan lebih lama dan lebih baik dalam ingatan karena melibatkan lebih banyak panca indera, menstimulusi indera penglihatan dan pendengaran, menggunakan teknik animasi akan meningkatkan prestasi akademik siswa dan kemampuan perkembangan kognitif, media video animasi untuk memberikan pendidikan kesehatan kepada para siswa guna mengatasi keterbatasan tenaga kerja dan peningkatan kreativitas anak, kemampuan kognitif dapat dikembangkan melalui media pembelajaran dengan tujuan merangsang anak melakukan kegiatan berpikir, perhatian, minat, dan perkembangan imajinasi anak. Diskusi: Dental health education dengan media animasi kartun dan media boneka jari efektif untuk meningkatkan pencegahan karies gigi pada anak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendidikan kesehatan gigi, animasi kartun, boneka jari |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | S1 Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Dhany Fertri Elysia |
Date Deposited: | 11 Oct 2021 07:07 |
Last Modified: | 11 Oct 2021 07:07 |
URI: | https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/790 |
Actions (login required)
View Item |