AHMAD, JAMALUDDIN (2020) HUBUNGAN ANTARA RELIGIOSITAS DAN SPIRITUALITAS DENGAN KECEMASAN PADA PASIEN KANKER. Undergraduate thesis, STIKes Ngudia Husada Madura.
Text
(5) 16142010004-2020-ABSTRAK-IN.pdf Download (179kB) |
Abstract
Penyakit kanker merupakan Penyakit Tidak Menular (PTM), Kanker menjadi penyebab kematian ketiga terbanyak di Indonesia setelah jantung dan stroke, Kanker adalah penyakit yang sangat ditakuti oleh masyarakat karena sering menyebabkan kematian. Kanker merupakan suatu penyakit neoplasma ganas yang mempunyai spektrum sangat luas dan kompleks. Kanker berasal dari satu sel gen yang mengalami kerusakan. Sel gen yang rusak bisa menjadi liar dan berkembang tanpa henti sehingga dari satu sel menjadi jutaan sel dan membentuk jaringan baru jaringan inilah yang disebut tumor atau kanker. Tujuan : untuk menganalisis hubungan antara religiositas dan spiritualitas dengan kecemasan pada pasien kanker berdasarkan literature review. Metode : Metode yang digunakan dalam literature review ini diawali dengan pemilihan topik, kemudian menuliskan kata kunci. religiositas, spiritualitas, kecemasan,. Sedangkan untuk jurnal bahasa inggris menggunakan keyword. religiosity, spirituality, anxiety. Jurnal yang digunakan dalam literature review didapatkan melalui database Google Scholar dan PubMed jurnal yang diambil maksimal 5 tahun dengan jenis deskriptif dengan design penelitian cross sectional dalam bentuk PDF Full Text. Hasil : dari beberapa jurnal yang dianalisa menunjukkan bahwa religiositas dan spiritualitas mempengaruhi kecemasan dan memberikan dampak positif bagi pasien kanker. Diskusi: religiositas dan spiritualitas mampu menerunkan kecemasan pada pasien kanker. Kesimpulan : dari 10 jurnal yang direview 7 diantaranya terdapat hubungan signifikan antara religiositas dan spiritualitas yang baik dapat menurunkan tingkat kecemasan, religiositas dan spiritualitas mempengaruhi tingkat kecemasan dan memberikan dampak positif bagi pasien kanker serta religiositas berperan sebagai pencegahan terhadap stres serta dapat menimbulkan rasa aman dan tentram hingga menurunkan tingkat kecemasan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | religiositas, spiritualitas, kecemasan. |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | S1 Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Dhany Fertri Elysia |
Date Deposited: | 11 Oct 2021 07:06 |
Last Modified: | 11 Oct 2021 07:06 |
URI: | https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/795 |
Actions (login required)
View Item |