ANALISIS PENGARUH FAKTOR EMOSIONAL ANAK SEBAGAI STIMULI KONTEXTUAL TERHADAP MEKANISME KOPING DAN FUNGSI PROTEKSI KELUARGA PADA MASALAH TINGKAT KECEMASAN ANAK SELAMA PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Di UPTD SDN Pejagan 9, Jl. Trunojoyo VII/60A Pejagan Kecamatan Bangkalan Kabupaten Bangkalan)

Maghfiroh, Isna Alifatul (2021) ANALISIS PENGARUH FAKTOR EMOSIONAL ANAK SEBAGAI STIMULI KONTEXTUAL TERHADAP MEKANISME KOPING DAN FUNGSI PROTEKSI KELUARGA PADA MASALAH TINGKAT KECEMASAN ANAK SELAMA PEMBELAJARAN DARING DI MASA PANDEMI COVID-19 (Studi Di UPTD SDN Pejagan 9, Jl. Trunojoyo VII/60A Pejagan Kecamatan Bangkalan Kabupaten Bangkalan). Undergraduate thesis, Stikes Ngudia Husada Madura.

[thumbnail of 17142010103-2021-MANUSKRIP-diproteksi.pdf] Text
17142010103-2021-MANUSKRIP-diproteksi.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of 17142010103-2021-MANUSKRIP-HASIL-TURNITIN-diproteksi.pdf] Text
17142010103-2021-MANUSKRIP-HASIL-TURNITIN-diproteksi.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Adanya pandemi covid-19 ditahun 2020 ini, berdampak pada sektor pendidikan yaitu mengharuskan anak untuk belajar dirumah. Pemberlakuan daring mengakibatkan anak mengalami kecemasan cukup tinggi. Mekanisme koping mampu memperkuat fungsi proteksi keluarga dalam mengatasi kecemasan pada anak. Pentingnya menurunkan kecemasan pada anak sebagai upaya untuk menurunkan dampak emosional selama pandemi covid-19. Tujuan penelitian untuk menganalisis permasalahan yang terjadi terhadap tingginya tingkat kecemasan pada anak selama pembelajaran daring di masa pandemi covid-19 berdasarkan faktor emosional anak dimoderasi mekanisme koping dan peran fungsi proteksi keluarga. Desain penelitian menggunakan observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Variabel eksogen faktor emosional anak dan variabel endogen mekanisme koping, fungsi proteksi keluarga, kecemasan anak. Populasi sebanyak 303 anak, sedangkan jumlah sampel yang diambil 220 anak. Kriteria yang diambil yaitu anak berusia 6-12 tahun. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Instrument penelitian menggunakan lembar kuesioner. Uji statistik menggunakan model struktural PLS dengan α > 0,5. Hasil uji partial least square menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara faktor emosional anak terhadap mekanisme koping, ada pengaruh yang signifikan antara mekanisme koping terhadap fungsi proteksi keluarga, ada pengaruh yang signifikan antara fungsi proteksi keluarga terhadap kecemasan anak dengan T-statistik > 1,96. Sehingga dapat disimpulkan bahwa mekanisme koping memperkuat fungsi proteksi keluarga dalam menghadapi tingkat kecemasan anak yang didukung oleh faktor emosional anak. Temuan baru dari penelitian ini adalah mekanisme koping dan fungsi proteksi keluarga dalam menghadapi tingkat kecemasan anak dapat dibentuk melalui faktor emosional anak. Sehingga peran keluarga adalah memonitoring terhadap dampak dari pembelajaran daring salah satunya adalah kecemasan anak.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Faktor Emosional Anak, Mekanisme Koping, Fungsi Proteksi Keluarga, Kecemasan anak
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Dhany Fertri Elysia
Date Deposited: 01 Oct 2021 04:08
Last Modified: 01 Oct 2021 04:08
URI: https://repository.stikesnhm.ac.id/id/eprint/932

Actions (login required)

View Item View Item